Pengaruh Self-Directed Learning Dan Literasi Digital Terhadap Tingkat HOTS Siswa SMK Teknik Otomotif

Penulis

  • Farthur Ahkyat Ahkyat Akademi Komunitas Negeri Aceh Barat
  • Riza Hasan Akademi Komunitas Negeri Aceh Barat
  • Efri Meldianto Universitas Sriwijaya

DOI:

https://doi.org/10.36706/jptm.v12i1.76

Kata Kunci:

pembelajaran mandiri, literasi digital, keterampilan berpikir tingkat tinggi, SMK Teknik Otomotif

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh dari (1) kemampuan belajar mandiri (Self-Directed Learning) dan (2) tingkat literasi digital terhadap keterampilan berpikir tingkat tinggi (High Order Thinking Skills/HOTS) pada siswa SMK Program Keahlian Teknik Otomotif di wilayah DIY. Metode penelitian yang digunakan adalah ex-post facto dengan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian terdiri dari 360 siswa kelas XI jurusan Teknik Kendaraan Ringan di SMK terpilih di daerah tersebut, dengan 187 siswa sebagai sampel yang diambil menggunakan teknik proportional random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan angket dan dokumentasi yang telah melalui uji validitas dan reliabilitas. Analisis data dilakukan melalui regresi ganda dengan pengujian koefisien korelasi, determinasi, serta uji signifikansi menggunakan program SPSS 21.0 dengan taraf signifikansi 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Self-Directed Learning memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap HOTS siswa dengan kontribusi efektif sebesar 47,2%; (2) Literasi Digital juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap HOTS siswa dengan kontribusi efektif 27,1%; dan (3) secara simultan, Self-Directed Learning dan Literasi Digital memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan HOTS siswa dengan kontribusi efektif sebesar 53,5%.

Diterbitkan

2025-06-02

Cara Mengutip

Ahkyat, F. A., Riza Hasan, & Efri Meldianto. (2025). Pengaruh Self-Directed Learning Dan Literasi Digital Terhadap Tingkat HOTS Siswa SMK Teknik Otomotif. Jurnal Pendidikan Teknik Mesin, 12(1). https://doi.org/10.36706/jptm.v12i1.76

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

Artikel Serupa

1 2 3 4 > >> 

Anda juga bisa Mulai pencarian similarity tingkat lanjut untuk artikel ini.